Pengumuman Pendaftaran CPNS BNPB Tahun 2014

PENGUMUMAN
Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS/CASN)
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)
Formasi Tahun Anggaran 2014


Dalam rangka pelaksanaan Reformasi Birokrasi dibidang manajemen SDM aparatur dan mewujudkan reformasi sistem pengadaan Aparatur Sipil Negara berbasis kompetensi, yang dilaksanakan secara transparan, objektif, kompetitif, akuntabel, tidak diskriminatif, dan bebas dari praktek KKN maka Badan Nasional Penanggulangan Bencana – BNPB akan mengadakan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi Tahun Anggaran 2014.

Formasi CPNS BNPB 2014

JABATAN PENDIDIKAN GOL./RUANG
Perencana Pertama S1 Semua jurusan III/a
Analis Pelaporan S1/DIV Ekonomi, Statistik III/a

S1/DIV Ekonomi, Statistik III/a

S1 Sistem Informatika III/a
Analis Keuangan S1 Ekonomi III/a
Verifikator Keuangan DIII Akuntansi II/c
Akuntan S1 Akuntansi III/a
Pengadministrasi Keuangan DIII Ekonomi II/c
Analis Pajak S1 Hukum Perpajakan/Ekonomi III/a
Penyusun Bahan Rencana Kerja dan Anggaran, Sistem dan Metode S1 Ekonomi III/a

S1 Kesehatan Masyarakat III/a

S1 Teknik Sipil III/a
Perancang Peraturan Perundang-undangan pertama S1 Hukum III/a
Analis Hukum S1 Hukum III/a
Analis Kerjasama Luar Negeri S1 Hubungan Internasional, S1 Sastra Inggris III/a
Analis Kerjasama Dalam Negeri S1 Manajemen SDM/Ilmu Komunikasi III/a
Analis Kelembagaan Masyarakat S1 Psikologi/Komunikasi/Sosiologi III/a
Sekretaris DIII Administrasi Perkantoran, DIII Sekretaris II/c
Pengadministrasi Umum DIII Ekonomi/Manajemen II/c
Arsiparis Pertama S1/DIV Arsiparis III/a
Arsiparis Pelaksana DIII Arsiparis II/c
Pengelola Database DIII Ilmu Teknik Informatika/Sistem Informasi/Ilmu Komputer II/c
Analis Perencanaan SDM S1 Psikologi/Hukum/Manajemen SDM III/a
Analis Kepegawaian Pelaksana DIII Manajemen/Administrasi II/c
Penata Jamuan DIII Tata Boga II/c
Teknisi Mesin DIII Teknik Mesin II/c
Analis Pengelola BMN S1 Ekonomi III/a
Pranata Barang dan Jasa DIII Administrasi Perkantoran II/c

DIII Manajemen Logistik, DIII Manajemen II/c

DIII Manejemen, DIII Informatika II/c
Analis Bencana S1 Hubungan Internasional III/a

S1/DIV Teknik Lingkungan, Teknik Geologi III/a

S1/DIV Planologi/Meteorologi/ Teknik Sipil III/a

S1 Geogologi, S1 Teknik Sipil III/a

S1 Teknik Sipil, S1 Planalogi III/a

S1 Ilmu Gizi III/a

S1 Teknik Sipil III/a

S1 Teknik Sipil III/a

S1 Psikologi III/a

S1 Komunikasi/Sosiologi III/a

S1 Sospol/Ekonomi-Manajemen III/a

S1/DIV Logistik/Manajemen Transpotasi III/a
Analis Pemberdayaan Masyarakat S1/DIV Hukum/Psikologi/Ilmu Pemerintahan III/a
Analis Pengembangan Sistem Informasi S1 Teknik Informatika/Sistem Informasi/Matematika/Ilmu Komputer III/a
Analis Kelembagaan/Organisasi S1 Hubungan Internasional/Ilmu Komunikasi/Ilmu Politik III/a
Penyuluh Bencana S1 Komunikasi/Sosiologi/Psikologi III/a
Analis Data dan Informasi S1/DIV Statistik, S1/DIV Kesejahteraan Sosial III/a

S1/DIV Manajemen Transportasi/Sosiologi III/a

S1 Teknik III/a

S1 Kesehatan Masyarakat/Gizi III/a

S1 Manajemen III/a

S1 Ilmu Geologi, S1 Geodesi, S1 Geomatika III/a
Pranata Bencana DIII Manajemen II/c
Pekerja Sosial Pertama S1/DIV Kesejahteraan Sosial III/a
Analis Anggaran S1 Ekonomi III/a

S1 Ekonomi, S1 Teknik Sipil, S1/D4 Kesejahtaeraan Sosial III/a
Analis Program S1/DIV Ilmu Sospol/Hukum/Manajemen SDM III/a
Surveyor Pemetaan pertama S1/DIV Geografi/Geodesi/Pertahanan/Sistem Informasi Geografi III/a
Analis Tindak Lanjut LHP DIII Akuntansi II/c
Auditor Pertama S1 Akuntansi, S1 Teknik Sipil, S1 Manajemen III/a
Auditor Pelaksana DIII Akuntansi, DIII Manajemen II/c
Statistisi Pertama S1/DIV Statistik/Matematika III/a
Analis Sistem Informasi S1 Sistem Informasi, S1 Teknik Informatika III/a
Pranata Humas Pertama S1 Komunikasi, S1 Inggris III/a
Pranata Diklat DIII Manajemen II/c
Analis Diklat S1 llmu Pendidikan III/a

I.Persyaratan pelamar
1. Warga Negara Indonesia.
2. Memiliki kualifikasi pendidikan (jenjang dan jurusan) sesuai dengan formasi yang dibutuhkan (daftar formasi terlampir);
3. Berusia minimal 18 (delapan belas) tahun pada tanggal 1 September 2014 dan maksimal 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 1 September 2014;
4. Tidak berkedudukan sebagai Calon/PNS, Calon/Anggota TNI/Polri;
5. Tidak berkedudukan sebagai anggota atau pengurus partai politik;
6. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai PNS/TNI/Polri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
7. Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan;
8. Berkelakuan baik, (diserahkan pada saat pemberkasan)
9. Sehat jasmani dan rohani (diserahkan pada saat pemberkasan);
10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia;
11. Ijazah bagi pelamar Sarjana (S1), Diploma IV (D.IV) dan Diploma III (D. III) yang diakui yaitu ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta yang telah mendapat akreditasi A atau B pada saat ijazah tersebut dikeluarkan, atau ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Luar Negeri, yang telah mendapat penetapan penyetaraan dari Panitia Penilaian Ijazah Luar Negeri Kemendikbud;
12. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) / Nilai rata-rata bagi pelamar berijazah:
a. Sarjana (S1), Diploma IV (D.IV) minimal 2,75 (dua koma tujuh lima);
b. Diploma III (DIII) minimal 2,75 (dua koma tujuh lima);

II. Pendaftaran

1. Pelamar wajib mendaftar melalui portal nasional di website https://panselnas.menpan.go.id untuk memperoleh user id dan password.
2. Bagi pelamar yang sudah mendapatkan user id dan password dapat mendaftar melalui website http://sscn.bkn.go.id; mulai tanggal (menunggu jadwal Panselas). Pelamar yang telah melakukan pendaftaran online agar mengunduh (download) dan mencetak tanda bukti pendaftaran.
3. Pelamar yang telah melakukan pendaftaran secara online agar meng-upload berkas lamaran (dokumen pendaftaran) ke http://www.bnpb.go.id (format pdf file. maksimal ukuran 1 MByte) mulai tanggal 26 Agustus 2014 s.d. 9 September 2014.
Berkas yang harus di upload sebagai berikut:
a. Ijazah dan transkrip nilai akademik;
b. Surat Keputusan/Sertifikat Akreditasi Jurusan/Program Studi (minimal B) pada saat ijazah tersebut dikeluarkan oleh pejabat yang berwenang / BANPT;
c. Identitas Diri (KTP);
d. Pas foto;
e. Tanda Bukti Pendaftaran.

III.Seleksi dan Pengambilan Kartu Tanda Peserta Ujian

1. Seleksi dilakukan melalui 3 (tiga) tahap dengan sistem gugur yang meliputi :
1.1.Seleksi Administrasi;
1.2.Tes Kompetensi Dasar (TKD) dengan menggunakan Computer Assisted Test;
1.3.Tes Kompetensi Bidang (TKB).

Keterangan lebih lanjut mengenai TKB akan di informasikan pada pengumuman selanjutnya.

2. Pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, akan diumumkan melalui situs resmi BNPB (www.bnpb.go.id) dan Papan Pengumuman di Kantor BNPB, Jl. Ir. H. Juanda No. 36 Jakarta Pusat pada tanggal (akan diinformasikan kembali);

3.Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi wajibmengambil sendirikartu tanda peserta ujian di Kantor BNPB, Jl. Ir. H. Djuanda No. 36 Jakarta Pusat dengan membawa berkas lamaran dan Tanda Bukti Pendaftaran untuk dilakukan verifikasi ulang oleh Panitia Pengadaan CPNS BNPB (Pelamar harap membawa dokumen ASLI). Waktu pelaksanaan verifikasi ulang akan diinformasikan lebih lanjut.

Kelengkapan Berkas lamaran sebagai berikut:
a. Surat lamaran ditulis tangan dan ditandatangani sendiri oleh pelamar di atas materai Rp. 6.000,- (enam ribu rupiah) yang ditujukan kepada Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana dengan menyebutkan Nama Jabatan yang dilamar dengan menggunakan tinta hitam.
b. Asli dan foto copy Ijazah terakhir dan transkrip nilai akademik yang dilegalisir oleh pejabat yang berwenang;
c. Fotocopy Surat Keputusan/Sertifikat Akreditasi Jurusan/Program Studi (Minimal B) pada saat ijazah tersebut dikeluarkan oleh pejabat yang berwenang/BANPT;
d. Pas foto ukuran 3 x 4 cm sebanyak 4 lembar dan ukuran 4R sebanyak 1 lembar, berlatar belakang warna merah;
e. Asli dan foto copy bukti identitas diri (KTP);
f. Surat Pernyataan Pelamar yang telah diisi dan ditandatangani di atas materai Rp. 6000,- (format terlampir);
g. Tanda Bukti Pendaftaran online (rangkap 3).
h. Surat lamaran dimasukkan dalam Map:
1) Tingkat Pendidikan Strata 1 (S1) / Diploma IV Warna Merah
2) Tingkat Pendidikan Diploma III (D.III) Warna Biru

1. Pelamar yang tidak bisa menunjukkan keaslian dokumen dinyatakan gugur dalam seleksi administrasi dan tidak berhak mendapatkan kartu tanda peserta ujian.

IV.Lain-lain

  • Tes TKD CPNS akan dilakukan dengan sistem CAT. Bahan latihan CAT CPNS : Klik Disini
  • Pelamar/peserta seleksi tidak dipungut biaya;
  • Pada saat penyerahan berkas pendaftaran dan pengambilan nomor peserta, pelamar harus datang sendiri dengan berpakaian rapih dan sopan (kemeja putih dan celana/rok hitam serta mengenakan sepatu).
  • Pelamar yang diketahui menggunakan jasa orang lain (joki) dinyatakan gugur dan akan dilaporkan ke pihak yang berwajib.
  • Biaya Transportasi dan Akomodasi selama mengikuti tes ditanggung oleh pelamar;
  • Bagi pelamar yang dinyatakan lulus dan mengundurkan diri setelah melengkapi pemberkasan akan dikenakan sanksi denda Rp. 15.000.000.- (lima belas juta rupiah) dan uang akan disetorkan ke Kas Negara;
  • Panitia tidak bertanggungjawab atas perbuatan pihak/oknum yang menawarkan jasa dengan menjanjikan dapat diterima sebagai CPNS di lingkungan BNPB dengan meminta imbalan tertentu;
  • Keputusan Tim Pengadaan CPNS BNPB Tahun Anggaran 2014 bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Sumber


--
Posting dari kumpulan ebook gratis diGeneo-Ebook.core

0 komentar:

Posting Komentar

FOOT TRACK

powered Blog by Lowongankerja-Top.core

Copyright © Info lowongan kerja Indonesia - Blogger Theme by BloggerThemes